WEBSITE RESMI

Sabtu, 17 Maret 2018

Tokoh Nasional Nilai Pembangunan Muratara Berhasil 

MURATARA- Kepala Kwartir Nasional (Ka Kwarnas)  Gerakan Pramuka Indonesia, Adhyaksa Dault memuji Bupati Musi Rawas Utara, H. Syarif Hidayat dalam dua tahun kepemimpinannya sangat konsen dalam mendidik Sumber Daya Manusia (SDM)  yang berkualitas. 



Menurut mantan Menpora ini,  salah satunya perhatian lebih terhadap perkembangan Gerakan Pramuka Di Kabupaten Musi Rawas Utara. Dengan dukungannya Muratara mampu membangun bumi Perkemahan dengan fasilitas yang lengkap. 



"Alhamdulillah soreni Meskipun Perjalanan yang jauh. Sangat membahagiakan sekali hari ini,  saya bersama rombongan ancungi Jempol kepada Kak Syarif yang sangat perhatian dengan Gerakan Pramuka dalam rangka mencetak masa depan generasi muda Muratara,  Insya Allah berkah, "ucap Adhyaksa Dault, saat meresmikan Bumi Perkemahan Sungai Aur di Kecamatan Rawas Ilir,  Jumat (16/3)



Dikatakan Adhyaksa Dault. Pembangunan di Muratara dapat dikatakan berhasil,  dengan adanya Bumi Perkemahan berstandar nasional ini,  sebagai tempat berkumpulnya mencetak generasi penerus bangsa.



Mantan Ketua KNPI ini menilai Bupati Muratara gesit dan konsekwen dalam membangun daerahnya.



Apalagi,  ungkapnya pembangunan bumi Perkemahan ini tidak hanya pemerintah saja yang ikut andil,  tapi juga perusahaan di Kabupaten Muratara. 



"Artinya ada sinergisitas antara Pemerintah dengan perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Muratara,  itu sudah seharusnya para perusahaan membantu pembangunan untuk kemajuan Muratara,"ajaknya. 



Dia meminta kepada pengurus Gerakan Pramuka di Kabupaten Musi Rawas Utara untuk menyusun Jadual kegiatan bertingkat nasional nantinya. 



Adhyaksa Dault meyakinkan dengan adanya kegiatan nasional tadi, Presiden Indonesia,  Joko Widodo ataupun Wakil Presiden dapat hadir dan berkunjung ke Bumi Beselang Serundingan.



Nah, dengan kehadiran tokoh-tokoh nasional, Adhyaksa Dault optimis Kabupaten Muratara dapat berkembang dengan pesat. 



"Teman-teman di Jakarta dapat mengetahui Kabupaten Muratara ini Luas penuh dengan SDA dan SDM berkualitas,"ungkapnya. 



Adhyaksa Dault juga mendoakan peserta 868 kemah tingkat Kabupaten kedepannya dapat menjadi orang-orang yang Sukses yang nantinya menggantikan Pemimpin Di negara ini. 



Dikatakannya ini bukan hal yang mustahil, Karena sejatinya Gerakan Pramuka inilah yang merupakan revolusi mental yang sesungguhnya yang merupakan cita-cita Presiden Jokowi. 



"Saya Sampaikan kepada bapak Presiden,  revolusi mental itu ada di Gerakan Pramuka, Karena Gerakan pramuka itu cinta tanah air, "utaranya. 



Sementara itu Bupati Muratara, H. Syarif Hidayat mengatakan peranan Gerakan Pramuka merupakan salah satu upaya bangsa ini untuk melindungi generasi muda dari berbagai ancaman yang dapat merusak masa depan.



Dikatakannya Gerakan Pramuka yang dikembangkan dapat menjadikan generasi muda memiliki masa depan yang berkarakter, mandiri Kreatif Dan berjiwa Pancasila Dan religius.



"Oleh Karena itu Kita pemerintah yang didukung masyarakat dengan adanya hibah tanah 4.5Hektar, Kita bangun fasilitas yang lengkap dengan pengerasan jalan. Gedung pendopo dan 16unit MCK, kedepannya Kita lengkapi Lagi, "utaranya. (rls Kominfo) 


    Choose :
  • OR
  • To comment
Tidak ada komentar:
Write komentar